Mengetahui Khasiat Sereh Belum Banyak Diketahui

Tanaman Serai atau Sereh   yang sering digunakan sebagai bumbu masak di dapur yang memiliki  batang  begitu khas, tanaman ini bisa tumbuh tinggi dan memiliki tangkai. Sereh punya aroma unik seperti lemon segar dan rasa jeruk. Manfaat serai baik untuk kesehatan. Anda bisa meminum sereh untuk aroma terapi dan daunnya bisa dioleskan pada kulit yang terluka. sehingga sering juga dimanfaatkan sebagai bahan alami pengusir nyamuk. Tanaman ini biasanya ditanam oleh Masyarakat di perkarangan rumah.


Secara fisik, Serai mirip dengan rumput namun memiliki ukuran yang lebih besar. Tanaman yang masuk suku rumput-rumputan. Tanaman ini umumnya digunakan untuk masakan Asia dan menyeduh serai menjadi minuman teh. Daunnya memiliki tekstur kasar dan tajam pada bagian sampingnya. Ketika daun disobek, wangi khasnya akan segera menyerebak. Batangnya berwarna putih dan memiliki struktur yang tidak terlalu keras.

Sereh selain digunakan sebagai bumbu dapur  penyedap rasa makanan, ternyata terdapat aneka manfaat dan khasiat batang Serai untuk kesehatan. Daun serai dapat  menjadi teh herbal dan dicampur dengan lemon. bahkan tanaman ini  bisa dipakai untuk bahan kecantikan seperti deodoran, sabun, dan kosmetik.  Manfaat Serai untuk Kesehatan Ada beberapa manfaat serai seperti meningkatkan kekebalan tubuh, mengurangi kolesterol dalam darah, meningkatkan kualitas tidur, dan menghilangkan rasa sakit. Oleh karena itulah, banyak orang yang mengkonsumsi batang tanaman ini dalam bentuk wedang serai atau mengolahnya terlebih dahulu sebagai minyak atsiri. tanaman ini begitu banyak khasiatnnya. beberapa manfaat dan khasiat tenaman serai yang mungkin belum banyak di ketahui adalah sebagai berikut :


Sereh dipercaya mengobati infeksi mulut dan gigi berlubang, Minuman dari bahan serai mengandung antimikroba yang baik untuk tubuh. minyak esensial dari sereh memiliki kemampuan melawan mikroba dan bisa digunakan sebagai obat penyembuh luka dan infeksi. Kandungan antimikroba ini bermanfaat untuk mencegah infeksi kulit, infeksi darah, infeksi usus, dan paru-paru.


Apakah ada yang tahu Jika sereh dibuat minuman teh dan di minum secara teratur dapat mengurangi kembung, meningkatkan produksi urin dengan merangsang ginjal untuk mengeluarkan lebih banyak urin bahkan  bermanfaat bagi tubuh untuk  mengurangi sindrom pramenstruasi (PMS).

Peradangan yang sering dirasakan banyak orang menjadi faktor pemicu banyak masalah kesehatan serius, termasuk penyakit jantung. Karenanya, tak ada salahnya untuk mulai rutin mengonsumsi air rebusan serai atau teh serai dapat berpotensi membantu mencegah seseorang merasakan sakit bahkan dapat menghilangkan rasa sakit pada peradangan .

Manfaat sereh yang tidak banyak diketahui orang yaitu dapat meningkatkan dan menagatasi kadar sel sarah merah, dengan meminum air rebusan serai setiap hari selama 30 hari dapat meningkatkan konsentrasi hemoglobin, volume sel, pembentukan sel darah merah.

Bagi kalian yang sering mengalami sakit kepala, tidak ada salahnya untuk mencoba mengkonsumsi teh serei, rempah yang memiliki banyak kahisat ini juga dioercaya dapat mengobat sakit kepala karena rempah yang ada pada sereh  dikenal sebagai obat herbal mengandung senyawa eugenol yang memiliki efek serupa aspirin. Akibatnya, sakit kepala akan mereda jika mengkonsumsinya.


Akan tetapi meskipun sereh memiliki banyak manfaat unutk kesehatan penggunaan berlebihan juga tidak baik unutk tubuh bahkan dapat menimbulkan dampak buruk. terutama u Orang-orang yang sedang hamil sebaiknya jangan mengkonsumsi herbal ini karena memiliki riwayat diuretik, detak jantung rendah, atau kadar kalium yang rendah maka baikny auntuk menghindari konsumsi minuman yang mengandung serai.

0 Response to "Mengetahui Khasiat Sereh Belum Banyak Diketahui"

Post a Comment